JAKARTADAILY.ID - PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk (Trimegah Sekuritas) berkolaborasi dengan Yayasan Cinta Anak Bangsa (YCAB) meluncurkan program pelatihan Green Smart Leaders (GSL) kepada 100 pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang diimplementasikan mulai bulan Januari sampai dengan Maret 2023.
Isu lingkungan telah menggerakkan masyarakat global menjadi lebih aktif dan peduli dalam menjaga keberlangsungan lingkungan hidup di sekitar kita. Konsep Environmental Social Governance (ESG) yang mulai banyak diadopsi dalam praktik perusahaan akhir-akhir ini adalah upaya dari masyarakat global untuk menciptakan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan.
Trimegah Sekuritas dan YCAB memandang pentingnya isu lingkungan sehingga ikut ambil bagian dalam pemberdayaan lingkungan dan sosial dengan meluncurkan program pelatihan Green Smart Leaders untuk anak muda. Sebanyak 100 pelajar SMK Kelas 10 di Jakarta Barat menerima pelatihan untuk meningkatkan kesadaran anak muda sekaligus mengedukasi mereka akan isu lingkungan, secara spesifik tentang pengelolaan sampah (waste management) dan efek perubahan iklim.
Baca: Kanada Gandeng Kampus untuk Atasi Masalah Perubahan Iklim di Indonesia
Mereka akan diajarkan untuk mempraktekkan gaya hidup peduli lingkungan yang berkelanjutan seperti hemat penggunaan air, kertas dan listrik. Selanjutnya, mereka juga diajarkan untuk menjadi wirausaha sosial (social entrepreneur) dengan menggunakan pendekatan daur ulang, di mana mereka akan diarahkan untuk mendaur ulang sampah menjadi produk-produk menarik yang bisa dipasarkan. Pelatihan yang berlangsung selama 3 bulan ini akan didampingi oleh 4 orang guru di 2 sekolah yang ada di Jakarta Barat.

Nantinya, para siswa-siswi akan diberikan tugas proyek daur ulang dan diberikan pendampingan oleh mentor. Pada akhir program, sebuah ekshibisi dapat diadakan untuk memamerkan hasil-hasil karya siswa-siswi. Melalui program ini, para siswa-siswi diharapkan mampu mengembangkan kreativitas, mengasah kemampuan berpikir kritis dan penyelesaian masalah, serta memupuk kerja sama tim.
Selain pelatihan yang diberikan kepada generasi muda, Karyawan Trimegah juga ikut serta dalam pelatihan Waste Management and Sustainable Living ini sehingga diharapkan akan meningkatkan kesadaran karyawan untuk ikut peduli menjaga lingkungan dan berkontribusi dalam mengatasi isu perubahan iklim dan pemanasan global.
Baca: Keren, Ide Brilian Mahasiswa Indonesia Perangi Sampah Makanan
“Berangkat dari inisiatif Sustainable Development Goals (SDG) yang semakin marak selama beberapa tahun terakhir, Trimegah secara bertahap mulai mengintegrasikan prinsip-prinsip keuangan berkelanjutan (sustainable finance) dalam bisnis dan kegiatan operasionalnya. Sebagai bentuk kepedulian Trimegah terhadap lingkungan, melalui kesempatan kolaborasi dengan YCAB pada Program Green Smart Leaders ini, kami berharap dapat memupuk kepedulian generasi muda pada isu-isu sosial dan lingkungan dan menerapkan gaya hidup berkelanjutan sejak dini,” ujar Philmon Samuel Tanuri, Direktur Utama PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk, Jakarta, Jumat, 3 Maret 2023.
“Program bersama Trimegah Sekuritas ini sangat penting dalam meningkatkan kesadaran dan pengetahuan generasi muda dalam menjaga lingkungan sekaligus membuka kesempatan bagi mereka untuk menjadi wirausaha sosial (social entrepreneur) dengan memanfaatkan produk-produk hasil daur ulang untuk dipasarkan. Kami harap adanya kolaborasi ini, kami dapat berkontribusi untuk menciptakan ekosistem lingkungan yang lebih baik dan berkelanjutan," sambung Veronica Colondam, Pendiri dan CEO YCAB.
YCAB dan Trimegah Sekuritas optimistis bahwa generasi muda Indonesia perlu memupuk kesadaran dan kepedulian yang tinggi akan lingkungan demi kehidupan yang lebih baik dan menjaga keberlangsungan kesehatan lingkungan untuk generasi selanjutnya.
***