JAKARTADAILY.ID – Penyanyi dangdut sekaligus presenter Ayu TingTing membuka bazar pakaian bekas miliknya, adik dan juga barang-barang putrinya Bilqis. Bazar tersebut digelar di rumahnya kawasan Depok, Jawa Barat. Terlihat tampak ramai, dipenuhi warga sejak pagi, Sabtu (27/5/2023) kemarin.
"Hayooooh today ade bazar dirumah kite nih preloved kite semua, murah meriah cuuusss borong ah," tulis Ayu TingTing dikutip dari story Instagramnya.
Ayu TingTing pun tidak ingin menjual baju-bajunya dengan sembarangan, sebelum dijual Ayu terlebih dulu memilih semua pakaian layak pakai milik anggota keluarganya dengan cermat, ia menjual baju-baju yang hanya masih bagus dan hanya terpakai sekali.
Baca Juga: Opung Luhut Pandjaitan Pencet Bel Pembukaan Bursa Efek Amerika, Biasanya Seleb atau Tokoh Dunia
Pakaian-pakaian tersebut dijual dengan harga miring, mulai dari Rp20 ribu hingga Rp200 ribu untuk mainan Bilqis dijual dengan harga Rp10 ribu.
Pada Sabtu pagi kemarin rumah pedangdut itu sudah ramai pengunjung yang ingin membeli baju murah layak pakai miliknya.
Ayu TingTing juga ikut duduk langsung didepan tumpukan pakaian bekas pakai di teras rumahnya sambil memegang mic dan mempromosikan jualannya.
Seperti penjual sesungguhnya, Ayu TingTing juga menunjukkan salah satu barang dagangan lengkap disertai dengan informasi terkait merek, harga beli dan harga jual sekarang.
Baca Juga: Mengenal si Cantik Raisa Anggiani, Penyanyi Lagu 'Kau Rumahku', Artis Spotify Radar Indonesia 2022
"Ibu sayang boleh dilihat ini brandnya Zara, sayang. Brand zara tidak kalah harganya, sudah dipotong. Dari 500ribu kalo di sini saya turunin jadi 100ribu aja," tuturnya sembari menunjukkan barang yang dimaksud.
Alasan pedangdut cantik berusia 30 tahun itu menjual barang-barang milik keluarganya karena hanya tersimpan di dalam ruangan hingga bertumpuk-tumpuk.
"Baju yang diisimpan di kamar atas, itu baju full satu ruangan sama punya Syifa. Daripada pusing lihat itu, akhirnya kita jualin aja, karena nanti akan ada lagi baju-baju yang kebeli," ujarnya.
"Sekarang enak lihatnya tuh kamar barangnga udah kosong," lanjut Ayu TingTing.
Artikel Terkait
Ayu Ting Ting-Boy William Musuhan 4 Tahun, Padahal Cocoknya Berpasangan
Antusiasme Milenial ke Konser Meningkat, Startup Ini Permudah Penikmat Musik dan Industri Hiburan
Siapa Artis Tercantik di Indonesia Tahun 2023? Ternyata Didominasi Penyanyi, Yuk Lihat Daftar TC Candler Ini
Inilah Manfaat Mendengar Musik Saat Bekerja